Sunday, 28 December 2014

PASIEN MENINGGAL KARENA DOKTER TAK SANGGUP AKAN KUTU

- Ibu tiga anak meninggal, setelah petugas medis membatalkan dua operasi penting karena ia memiliki banyak sekali kutu di kulit kepalanya. Ibu tersebut didiagnosa memiliki penyakit paknreas akut, yang membutuhkan operasi dengan segera.

Selain penyakit tersebut, ia juga kemungkinan mengalami gagal ginjal, yang membuatnya kesakitan selama enam minggu. Namun petugas medis yang akan mengoperasinya menolak kedua operasi tersebut, gara-gara kutu di kulit kepala wanita tersebut.

"Kurang ideal untuk melakukan operasi pada seseorang yang mempunyai kutu yang parah," ucap dokter Clare Brown.

Kondisi kutu kepala di pasien tersebut sangat parah, yang jika tergaruk bisa menyebabkan infeksi. Penolakan tersebut membuat pasangannya marah, karena itu tidak masuk akal. Hal tersebut tidak masuk akal, menolak pasien yang akan dioperasi.

"Kami pulang ke rumah. Saya rawat kepalanya dan rambutnya mulai rontok. Kondisinya lambat laun mulai memburuk," ucap Lee Dunning, pasangan hidupnya.

Akhirnya pada Juni 2014, Lindsay meninggal dalam keadaan tragis. Namun penyelidikan ini terus dilakukan, untuk membeberkan penjelasan di pengadilan, dan sebab-sebab meninggalnya Lindsay. Namun pihak rumah sakit, di Leicester mengklaim, jika kondisi penyakit pada wanita tersebut memang berisiko kematian.

Apalagi kemungkinan hidup pada pasien penderita panyakit pankreas akut hanya sekitar 20 persen.  

No comments:

Post a Comment